Gara-gara baca blognya Robert Fuess tentang Optimasi Web dan artikel Google and Jagger’s Aftermath, saya jadi re-”HTML Authoring” 2 situs yang belum lama saya buat Frisidea.com dan Hostscape.com. Menurut Robert Fuess, sebuah website harus dibuat secara benar dari awal. Kalau tidak, maka belakangan nanti, situs kita akan sulit ‘dicerna’ sama search engine.
Di sisi lain, sesuai dengan articlenya Matt Cutts, Google memang sudah merombak total algoritmanya. Saat ini, jika halaman anda sudah dikunjungi bot dan di index oleh Google, belum tentu halaman anda bisa tampil waktu di search. Ini karena Google, terlebih dahulu akan melakukan index di databasenya, kemudian melakukan filtering (sesuai dengan aturan yang ditetapkan oleh Google), untuk dikeluarkan dalam halaman search engine.
Faktor yang sangat penting dalam rangking di Google adalah link dari situs lain serta kualitas dan PageRank dari situs yang memberikan link itu. PageRank sendiri sekarang bukan faktor utama dalam rangking di Google. Selain itu, keyword akan sangat berpengaruh. Jadi hati-hati dengan meta keywords, karena kemungkinan besar situs kita akan di penalti jika memasukkan keyword yang tidak ada dalam page itu sendiri.
Jadi kesimpulannya. Langkah awal adalah membuat situs web yang mudah dicerna oleh search engine. Membuat halaman per halaman sebaik mungkin isinya. Baru kemudian dipikirkan langkah selanjutnya untuk mempromosikan situs web kita. Untuk mengetahui bagus tidaknya situs kita, anda boleh mencoba scoring dari
SilkTide SiteScore, dan mulai sekarang kerjakan secara benar dari awal.
Setelah ane masukin blog ane gan.....menyedihkan.....tapi ane optimis kalo blog ini akan maju....gak tau maju kemana....hehehheee......tapi tujuannya ane cuma mau cari sahabat lewat blogger......bagaimana dengan anda?
Nah sahabat blogger semua jadi mulai sekarang jangan terlalu memikirkan masalah seo, tapi berpiikirlah bagaimana membangun persahabatan melalui blog, makin banyak kawan makin asik dan dengan sendirinya pagerank kita akan naik juga akhirnya. iyaaa ggaaaaakkkkk?
"KEEP SPIRITS AND DO THE BEST"